Monday, February 03, 2020

Ansu Fati, Berhasil Cetak Dwigol dan Pecahkan Rekor diLa - Liga Spanyol

ansu fati barcelona

Dalam Lanjutan pekan ke-22 La Liga Spanyol mempertemukan antara Barcelona dan Levante di Stadion Camp Nou pada minggu malam. Pertandingan tersebut dimenangkan oleh Barcelona dengan skor 2-1.

Gol kemenangan Barcelona tidak dicetak oleh mega bintang mereka Leonal Messi melainkan dicetak oleh Ansu Fatin. Tiga poin tambahan ini membuat Barcelona menempati peringkat kedua klasemen sementara.

Bintang muda Barcelona, Ansu Fati, berhasil menciptakan rekor dalam gelaran La Liga, Liga Teratas di Spanyol pada musim 2019-2020.

Pencapaian itu diraih ketika Ansu Fati membawa Barcelona menang 2-1 atas Levante pada lanjutan La Liga musim 2019-2020.

Dwigol kemenangan Barcelona di buat oleh pemain berusia 17 tahun gol dicetak pada babak pertama menit ke-30' dan 31', sementara gol hiburan dari Levante di cetak pada penghujung laga melalui Ruben Rchina pada menit ke-92'.

Torehan dua gol dari Ansu Fati telah memnbuat catatan tersendiri baginya. Dilansir dari Opta Jose dia berhasil membuat gol atau brace gol termuda di la liga musim 2019-2020. 


Dia membuat gol diusia mudanya yaitu 17 tahun 94 hari, lebih muda 9 hari dari pemegang rekor sebelumnya Juanmi Jimenez.

Pesepak bola asal spanyol itu berhasil mencetak brece kala berjuma Real Zaragosa pada musim 2010 silam.

Menariknya lagi dwi gol yang dibuat oleh Ansu Fati kontra Levante dibuat berkat kerjasamanya dengan seniornya Lionel Messi.

Peraih enam gelar Ballon D'or tercatat memberikan assist bagi dua gol Fatin.

Raihan tersebut membuat Messi terbanyak memberikan assist terbanyak dalam liga spanyol hingga pekan ke-22.

Total pemberian assist Messi hingga pekan ke 22 berjumlah delapan assist, melewati rekan setimnya, Luis Suarez yang total memberika assist sebanyak tujuh assist hingga pekan ke-22

No comments: