:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/984138/original/056939500_1441876782-ak1.jpg)
Anda perlu bersyukur jika masih memiliki Tv tabung yang bekas, Karena anda bisa menciptakan sesuatu yang luar biasa, Sebagian orang menganggap tv yang sudah tidak bisa dipakai lebih baik dibuang atau disimpang digudang. Padahal untuk tv bekas bisa disulap menjadi dekorasi ruangan, misalnya dijadikan Akuarium.
Anda hanya perlu menyediakan alat seperti obeng, gunting dan gergaji untuk membuat tv akuarium ini.
Langkah dalam pembuatan
Pertama anda harus membongkar dan mengeluarkan tabung dan kabel - kabel TV yang rusak

Kemudian ambil untuk tabung dan kabelnya, anda harus membersihkan dari body tv, jangan sampai merusak tombol tombol eksternal dari tv agar terlihat untuk fitur dari masih ada. Selain itu anda juga bisa memfaatkan untuk tombol tv agar nantinya bisa terhubung dengan lampu akuarium dan filter akuarium agar terlihat canggih.

Jika cangkang atau body dari tv sudah selesai disiapkan, sekarang buat akuarium sesuai ukuran dari cangkangnya. Usahakan dalam pembuatan akuariumnya jangan terlalu pas dengan cangkang, lebih baik di lebihkan sedikit rongga agar lebih mudah untuk memasukan akuariumnya,

Selipkan lampu pada rongga akuarium tadi, agar tampilan akuariumnya terlihat lebih elegan. Karena lampu merupakan elemen penting dalam memberikan penampilan dari akuarium. Kabel lampu ini bisa anda hubungkan dengan tombol power eksternal pada tv, agar seolah olah anda menghidupkan tv, padahal yang anda hidupkan sebuah akuarium.

Untuk menambah keindahan dari akuariumnya, Anda perlu memberikan beberapa ornamen, seperti hiasan patung budha, pasir akuarium, ikan hias, filter untuk memberikan gelembung udara pada air seolah olah akuarium terlihat alami, jangan lupa untuk memberikan latar belakang pemandangan bawah laut. Setelah semua selesai, nyalakan tv lama anda untuk melihat keindahan alam bawah laut yang anda buat.
No comments:
Post a Comment